Home � Malaysia Ultah di Tengah Tuduhan Menjiplak Lagu Kebangsaan

Malaysia Ultah di Tengah Tuduhan Menjiplak Lagu Kebangsaan

Anwar Khumaini - detikNews
Jakarta - Hari ini, Senin 31 Agustus 2009, negeri jiran Malaysia berulang tahun yang ke-52. Kemerdekaan Malaysia yang lebih dari setengah abad ini merupakan jerih payah Malaysia melawan penjajah Inggris.





Namun ulang tahun (ultah) Malaysia kali ini dibayang-bayangi kenyataan pahit: lagu kebangsaannya dituduh menjiplak. Beberapa hari terakhir, media-media di Indonesia gencar memberitakan, lagu kebangsaan Malaysia, 'Negaraku' yang diduga menjiplak lagu lawas Indonesia berjudul 'Terang Bulan'.

Adalah Lokananta, sebuah perusahaan milik negara yang bergerak dalam usaha dokumentasi, meyakinkan publik bahwa lagu 'Terang Bulan' adalah lagu milik bangsa Indonesia yang telah dijiplak dan hanya diubah syairnya oleh Malaysia untuk dijadikan lagu kebangsaan.

"Introduksi maupun nadanya sama persis. Hanya temponya diubah sedikit. Sedangkan syairnya diubah disesuaikan untuk kebutuhan negara Malaysia. Syairnya semula sangat umum karena memang itu lagu hiburan, diubah menjadi sangat patriotik," ujar Kepala Perum Lokananta Surakarta, Ruktiningsih, Jumat 28 Agustus lalu.

Klaim bahwa lagu kebangsaan Malaysia adalah buah jiplakan lagu Indonesia ini sebenarnya bukan hal baru. Beberapa tahun silam, isu ini juga sempat mengemuka. Namun isu ini kembali muncul seiring dengan munculnya tari pendet asal Bali dalam iklan pariwisata Malaysia. Iklan kontroversial ini pun membuat publik Indonesia marah.

Dalam catatan arsip Lokananta, hanya tertulis lagu tersebut sebagai lagu hiburan atau lagu rakyat populer dalam kategori jenis irama keroncong berdurasi 11 menit 15 detik dan tidak ada nama pencipta. Terang Bulan direkam pada piringan hitam pada 16 Maret 1965, bersama tiga lagu jenis keroncong lainnya.

Tak cuma sering mengklaim budaya Indonesia seperti tari pendet, wayang, angklung, keris dan sebagainya, Malaysia ternyata sudah membeli semua karya sastra dan budaya dari Kepulauan Riau dan Mentawai. Hal ini diungkapkan oleh pegiat masyarakat nusantara Bondan Gunawan Sabtu 29 Agustus kemarin dalam sebuah acara diskusi.

Bondan menilai, langkah Malaysia yang membeli karya sastra dan budaya Indonesia dapat dikategorikan teror budaya. Malaysia telah mendeklarasikan perang budaya terhadap Indonesia.

"Apa yang harus kita lakukan marilah kita berpegang kepada Pancasila yang menyatukan persatuan nasional," saran Bondan.

Sebagaimana lagu 'Indonesia Raya' yang selalu dinyanyikan dalam setiap detik-detik perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI, lagu 'Negaraku' tentunya juga akan dinyanyikan dalam HUT Malaysia hari ini. 'Serangan' penjiplakan lagu kebangsaan tersebut semoga mengingatkan Malaysia untuk tidak terus mengklaim karya-karya milik negeri serumpun, Indonesia.

Tags:

0 comments to "Malaysia Ultah di Tengah Tuduhan Menjiplak Lagu Kebangsaan"

Leave a comment