Home � Irak akan Adukan Pelaku Teror ke Pengadilan Internasional

Irak akan Adukan Pelaku Teror ke Pengadilan Internasional



Perdana Menteri Irak, Nouri al-Maliki dalam pertemuannya dengan Menteri Luar Negeri Turki, Ahmad Dawoud Oghlu di Baghdad, mengatakan, Baghdad akan mengadukan para pelaku teror baru-baru ini di Irak ke pengadilan internasional. Nouri al-Maliki kemarin (Senin,31/8) menuturkan, Irak akan mendesak Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk membentuk pengadilan kriminal guna mengadili para pelaku teror yang telah membunuh orang-orang tak berdosa di Irak.



Pada kesempatan itu, Al-Maliki juga menegaskan pengusiran kelompok teroris, anasir-anasir Partai Baath, dan kelompok Takfiriyah dari Irak. Dalam pertemuan itu, Ahmad Oghlu juga mengatakan, Turki sangat menekankan keamanan dan stabilitas Irak. Hampir 100 orang tewas dalam serangan belum lama ini ke sejumlah instansi pemerintah termasuk gedung Kementerian Luar Negeri Irak di Zona Hijau Baghdad.(Irib) Padahal penduduk Irak adalah kebanyakan Islam Syiah dan sisanya adalah Islam Sunni, kedua mazhab beranggapan bahwa ada yang mengadu domba mereka yang berfaham teroris yang menghendaki kedua mazhab ini saling teror, sehingga wajar pelaku teror mesti diadukan ke mahkamah internasional, siapapun dalangnya !!!!!! Harus diadili.....

0 comments to "Irak akan Adukan Pelaku Teror ke Pengadilan Internasional"

Leave a comment