
Semburan Lumpur di Tasikmalaya Tidak Beracun
Rachmadin Ismail - detikNews
Jakarta - Warga Tasikmalaya diimbau tidak perlu khawatir atas munculnya semburan lumpur usai gempa 7,3 SR. Cairan yang muncul tidak berbahaya bagi kesehatan manusia.
"Disimpulkan hasil tes sementara hasilnya tidak berbahaya dan tidak mengandung toksik," kata Kepala Pusat Mitigasi Bencana ITB I Wayan Sengara saat berbincang dengan detikcom, Rabu (9/9/2009).
Wayan menyimpulkan, semburan lumpur tersebut tidak akan menimbulkan efek langsung jika bersentuhan dengan kulit manusia. Setelah diteliti, unsur di dalamnya tidak ada yang mengandung material racun.
"Itu sudah kita tes di fakultas teknik lingkungan ITB," ucapnya.
Namun, pihaknya belum bisa memastikan efek kelanjutan dari lumpur, terutama pengaruhnya bagi lingkungan. Sebab, penelitian yang dilakukan sifatnya baru sementara.
"Belum bisa disimpulkan bisa mencemari air atau lingkungan, perlu ada penelitian lebih lanjut," tegasnya.
Sebelumnya, warga Kampung Pasirgede geger dengan munculnya semburan lumpur setelah gempa 7,3 SR yang berpusat di Tasikmalaya. Kini, semburan tersebut menggenangi perkebunan warga. Tinggi genangan sekitar 2 meter.
Gempa 7,3 SR
Posted by cinta Islam on 4:25 PM // 0 comments
0 comments to "Gempa 7,3 SR"