Home , , � HakVeto

HakVeto


Ahmadinejad: Hak Veto Adalah Kejam!
Kantor Berita IRNA merilis bahwa, Ahmadinejad menegaskan, menyamakan bom atom dengan energi nuklir adalah pengkhianatan terhadap kemanusiaan. Pernyataan Ahmadinejad kemarin (Jumat,18/12) di sela-sela KTT (COP) Perubahan Iklim di Kopenhagen, Denmark.

Ahmadinejad dalam konferensi pers, menyatakan bahwa pemanfaatan energi nuklir merupakan bagian dari upaya mengurangi pencemaran lingkungan.

Ahmadinejad menandaskan, ada segelintir negara yang bermaksud memonopoli seluruh teknologi dan menilai energi nuklir sama dengan bom nuklir. Jelas, sikap ini merupakan kesalahan besar dan bentuk pengkhianatan terhadap kemanusiaan. Tandasnya.


Presiden bersahaja itu menjelaskan akan manfaat energi nuklir damai di bidang medis dan pertanian dan mengatakan: "Jika kita menyamakan energi nuklir dengan bom nuklir, maka kita telah mencegah umat manusia untuk menikmati manfaat energi ini. Kebijakan segelintir negara untuk memonopoli energi nuklir merupakan sebuah tindakan kotor."

"Iran mendukung larangan penyebaran senjata nuklir di dunia. bahkan Teheran mengusulkan kepada Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA) untuk membentuk sebuah kelompok independen guna melucuti senjata pembunuh massal dan mencegah penyebarluasannya." Tegas Ahmadinejad.

Ahmadinejad menilai, klaim-klaim Barat terkait masalah nuklir sebagai tindakan menyesatkan dan politis. "Barat tidak punya bukti tentang penyimpangan aktivitas nuklir damai Iran, namun kami punya banyak dokumen yang menunjukkan kepemilikan delapan ribu buah hulu ledak nuklir AS."

Ahmadinejad juga menegaskan, dukungan AS terhadap rezim Zionis Israel yang memiliki 400 hulu ledak nuklir adalah sikap standar ganda dan telah gagal.

Menyinggung masalah hak veto di Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Ahmadinejad menilai hak itu sebagai sebuah kezaliman. 60 tahun lalu, beberapa negara yang menilai dirinya sebagai pemenang Perang Dunia II mendeklarasikan diri sebagai pemilik dunia tanpa meminta pendapat pihak lain. Ditambahkannya, sistem seperti ini sangat kejam.[islammuhammadi/mt]

0 comments to "HakVeto"

Leave a comment