KOTABARU, KAMIS - Pabrik minyak goreng asal Malaysia PT Golden Hope Nusantara yang akan dibangun di Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan dengan investasi senilai Rp740 miliar akan dapat beroperasi tahun 2012.
Assistant Vice President II-Engineering Project Engineering Advisory, Mohd Hasani bin Mohd Yusoff, di Kotabaru, Kamis (6/5/2010), mengatakan, pembangunan kontruksi pabrik diperkirakan selesai pada awal 2012.
"Mudah-mudahan Juni 2012 pabrik itu mulai dapat dioperasikan," jelasnya.
Saat ini, kata dia, proses pembangunan kontruksi pabrik dalam tahap pengurukan lokasi pabrik. Di mana lokasi yang luasnya sekitar 32 hektare yang berada di Desa Sungai Taib, Pulau Laut Utara itu kini sedang dalam proses pengurukan dengan tanah merah.
Sebelumnya, Kepala Dinas Usaha Kecil dan Menengah dan Perindustrian Kotabaru, Mahyudiansyah didampingi Kasi Tekhnologi Produksi, Maslansyah, mengatakan, berdasarkan surat permohonan persetujuan prinsip No.13/GHN/VIII/2009.
Jenis industri yang diajukan PT GHN adalah pengolahan Crude palm Oil/CPO (refinery) dan pengolahan kernel (Crushing Plan).
Dia menjelaskan, komoditi industri refined bleached deodorised (RBD), palm oil, palm olei, palm stearin, palm fatty acid distilatte (PFAD) dengan kapasitas terpasangnya sebesar 750.000 ton CPO/tahun.
Sedangkan crude palm kernel oil (CPKO) dengan kapasitas terpasang 190.000 ton kernel/tahun.
ant
0 comments to "Kotabaru punya Pabrik Minyak Goreng..."