SBY Benarkan Kebijakan Boediono & Ani
JAKARTA – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akhirnya menyatakan sikap soal hasil paripurna Bank Century. Dalam penuturannya, SBY membenarkan langkah yang diambil Mantan Gubernur BI Boediono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.
Menurutnya, saat itu pemerintah dihadapkan dengan putusan yang sulit. Dimana pemerintah hanya memiliki dua pilihan yakni menutup atau menyelamatkan Bank Century. Namun, setelah pemerintah melakukan rapat hingga dini hari, diputuskan untuk menyelamatkan Bank Century.
“Langkah tersebut sudah sesuai dengan Perpu Nomor 4 Tahun 2009. Dimana keputusannya tidak membutuhkan kesepakatan dari Presiden,” tandasnya.
SBY pun kembali menegaskan bahwa langkah mencairakan dana Rp6,7 triliun dilakukan agar tidak terjadi krisis secara berantai. Karena, kata dia, banyak kasus krisis terjadi akibat persoalan di salah satu bank.
“Saya tidak meragukan rekam jejak Pak Boediono dan Sri Mulyani Indrawati. Tak ada catatan buruk dalam pribadinya,” pungkas SBY.
Sebagaimana diketahui, pada Sidang Paripurna kemarin melalui voting, DPR merekomendasikan bahwa pencairan dana kepada Bank Century terdapat pelanggaran hukum dan pelanggaran perbankan. Tokoh-tokoh yang terlibat pun diminta untuk diproses secara hukum.
0 comments to "Kebijakan Boediono & Ani B..E..N..A..R..."