David Johnroe, pelatih timnas billiard Republik Islam Iran, menyatakan memeluk agama Islam. Demikian dilaporkan kantor berita IRNA.
Dalam sebuah acara kemarin sore (18/10/2010) di Tehran, Johnroe memeluk agama Islam dengan mengucapkan dua kalimat syahadat. Hal tersebut disaksikan oleh Wakil Presiden dan Ketua Lembaga Kesegaran Jasmani Iran, Ali Saeedlou, dan juga Ketua Dewan Penentu Kebijakan Imam Jumat Negara, Sayid Reza Taqavi.
Di akhir acara tersebut Saeedlou, menyerahkan hadiah berupa ongkos haji dan kitab suci al-Quran serta beberapa buku-buku Islam lainnya kepada Johnroe.
Johnroe, warga Inggris yang sebelumnya telah mengenal Islam di Uni Emirat Arab dan Qatar itu, menunjukkan kecenderungan yang lebih mendalam kepada Islam setelah tinggal beberapa waktu di Iran. Setelah memeluk agama Islam, Johnroe mengubah namanya menjadi Dawud.
Pada acara tersebut, Sayid Taqawi, mengucapkan selamat kepada Johnroe atas keputusannya memeluk agama Islam seraya menyatakan, "Meski demikian, pandangan kami kepadanya dan kepada seluruh manusia baik Muslim atau non-Muslim adalah pandangan inasani mengingat penghormatan terhadap umat manusia dan kemanusiaan termasuk di antara kewajiban dalam agama Islam."
Ditujukan kepada Johnroe, Sayid Taqawi mengatakan, "Sebelumnya, kami memiliki ikatan kemanusiaan dengan Anda, namun sekarang kami memiliki ikatan agama dengan saudara." (IRIB/MZ/19/10/2010)
0 comments to "Masuk Islam diberi hadiah berupa ongkos haji dan kitab suci al-Quran serta beberapa buku-buku Islam lainnya..wowww!!!!"