Home , � Mazhab hanya satu yaitu ISLAM

Mazhab hanya satu yaitu ISLAM

Larijani Kepada Dubes Malaysia: Elakkan Perselisihan Mazhab !



Ali larijani, Ketua Parlemen Republik Islam Iran menerima Duta Besar Malaysia, Mohammad Sadik bin Ketherghany Sabtu kemarin (01/01)

Dalam pertemuan itu Ali Larijani memberi tahu kepada Dubes Malaysia untuk Iran bahwa strategi Republik Islam Iran dalam menghadapi muslihat Barat adalah mempekokoh persatuan di kalangan negara-negara Islam, meningkatkan hubungan dagang danekonomi, kebudayaan, dan menjalin kerjasama antarparlemen sesama negara umat Islam serta berusaha menghindari pertikaian mazhab.

Selain berbicara mengenai hubungan bilateral, Ali Larijani mengingatkan Dubes Malaysia untuk Iran bahwa Barat senantiasa berusaha menggoyahkan kestabilan di kawasan Timur Tengah

Ali Larijani juga menyebutk pentingnya peningkatan kerjasama dari sisi politik dan parlemen antara Tehran dan Kuala Lumpur.

Ali Larijani dalam pertemuan ini menyatakan dukungannya terhadap investasi Malaysia dalam proyek ekonomi Iran. (IRIB/NA/SL/2/1/2011)

Sheikh Al-Azhar: Pertumbuhan Populasi Syiah Tidak Berbahaya !

Sheikh al-Azhar, Sheik Ahmad Muhammad al-Tayeb menegaskan bahwa meningkatnya jumlah populasi Syiah tidak berbahaya.

"Ancaman sejati kembali pada campur tangan asing yang contohnya dapat disaksikan dengan nyata di Irak," tegas Sheikh Ahmad al-Tayeb.

Menurut pemberitaan Kantor Berita Mehr mengutip situs al-Jiwar, Sheikh Ahmad al-Tayeb saat ditanya apakah berbahaya peningkatan pertumbuhan populasi Syiah di Timur Tengah, dijawab oleh beliau, "Bahaya nyata itu bersumber dari intervensi asing dan alasan saya dapat ditemukan pada apa yang terjadi di Irak."

Sheik al-Azhar menegaskan, "Amerika menduduki Irak dan membiarkannya begitu saja. Sebagian rakyat Irak menjadi target pertikaian mazhab, agama dan etnis. Padahal sebelum ini tidak pernah terjadi hal yang demikian. Ketegangan ini tidak menguntungkan Syiah dan tidak juga bagi Ahli Sunnah."

Saat ditanya hubungan masalah ini dengan transformasi politik Mesir, Sheikh al-Azhar mengatakan, "Gerakan Ikhwanul Muslimin melakukan kegiatan politiknya, sementara al-Azhar hanya sebuah organisasi keilmuan. Saya sendiri tidak punya kecenderungan dengan masalah politik. Saya juga merasa tidak perlu mengambil sikap politik dengan membela sebuah kelompok politik."

"Saya lebih memperhatikan pendidikan, ilmu dan Islam dari sisi budaya dan pemikiran. Bila ada yang keluar dari garis ini, saya akan berdiri menghadapinya dengan ilmu dan dialog," ungkap Sheikh al-Azhar. (IRIB/Mehr/SL/2/1/2011)

0 comments to "Mazhab hanya satu yaitu ISLAM"

Leave a comment